13 Tips Jitu Menjawab Soal Writing IELTS Bantu Kamu Capai Skor Tinggi!

13 Tips Menjawab Soal Writing IELTS

IELTS Writing sering menjadi momok bagi banyak peserta tes. Artikel ini akan membahas tips menjawab soal writing agar meraih skor tinggi dalam IELTS Writing, mulai dari pemahaman soal hingga strategi penulisan yang efektif.

1. Pahami Soal dan Instruksi dengan Cermat

Salah satu penyebab utama skor rendah dalam Writing adalah ketidakmampuan menjawab soal dengan tepat. Ini seringkali disebabkan oleh kurangnya pemahaman terhadap soal dan instruksi yang diberikan. Tips menjawab soal writing yang pertama adalah memahami struktur untuk setiap jenis soal dan tahu cara menganalisisnya.

Writing Task 1: Identifikasi waktu data, temukan fitur utama, dan bandingkan.

Writing Task 2: Perhatikan topic words, other keywords, dan instruction words.

2. Buat Perencanaan Jawaban

Merencanakan jawaban akan menghemat waktu saat menulis, memastikan semua poin penting tercakup, dan menjaga ide tetap terhubung secara logis. Tanpa perencanaan, tulisan bisa jadi tidak terstruktur dan kehilangan arah. Salah satu tips menjawab soal writing adalah menyusun ide dalam paragraf logis dan menggunakan kata penghubung untuk meningkatkan koherensi.

Baca juga: Tips Jawab Soal Listening untuk IELTS/TOEFL: Cara Meningkatkan Skor!

3. Pahami Struktur Jawaban

Memahami struktur penulisan untuk Task 1 dan Task 2 akan membantu menjaga skor pada kriteria Koherensi & Kohesi. Struktur yang baik memberikan kerangka yang jelas untuk menyampaikan ide TNers.

IELTS Writing Task 1

  • Introduction: Parafrase soal.
  • Overview: Berikan gambaran umum data.
  • Body 1: Paruh pertama data atau deskripsi data awal.
  • Body 2: Paruh kedua data atau perbandingan data.

IELTS Writing Task 2

  • Introduction: Parafrase soal + berikan tesis (argumen utama).
  • Body 1: Ide 1 (atau ide 1 + 2 jika soal memiliki 2 sisi).
  • Body 2: Ide 2 (atau ide 3 + 4 jika soal memiliki 2 sisi).
  • Conclusion: Rangkum tesis.

4. Pahami Kriteria Penilaian

Menguasai kosakata dan tata bahasa saja tidak cukup untuk mendapatkan skor tinggi. Ada 4 kriteria penilaian penting dalam IELTS Writing:

  • Task Achievement: Kemampuan memahami soal dan memberikan informasi relevan.
  • Coherence and Cohesion: Kelancaran dan hubungan logis antar informasi.
  • Lexical Resource: Penggunaan kosakata yang luas dan tepat.
  • Grammatical Range and Accuracy: Fleksibilitas dan akurasi dalam tata bahasa.

Mengetahui kriteria ini merupakan tips menjawab soal writing yang wajib TNers pahami agar bisa mendapatkan skor tinggi.

Baca juga: Bocoran Contoh Dialog Interview Bahasa Inggris & Cara Jawabnya!

5. Kenali Topik Umum

Beberapa topik sering muncul dalam Writing Task 2, seperti keluarga, lingkungan, dan pendidikan. Tips menjawab soal writing kali ini adalah dengan membaca contoh jawaban untuk berbagai topik umum sebagai referensi dan inspirasi.

6. Gunakan Sinonim & Parafrase

Ini adalah keterampilan penting untuk meningkatkan skor Kosakata dan Tata Bahasa TNers. Variasikan kosakata (gunakan sinonim) dan ubah struktur kalimat (parafrase) agar lebih natural.

7. Tulis Jumlah Kata yang Tepat

Menulis kurang dari jumlah kata yang ditentukan akan mengurangi skor Task Achievement. Tips menjawab soal writing yang penting adalah selalu mengecek jumlah kata agar tidak kurang dari batas minimum.

8. Jawab Soal Secara Spesifik dan Jelas

Bahasa yang digunakan harus spesifik untuk setiap aspek topik yang ditanyakan. Jangan menulis bertele-tele atau keluar dari topik yang diminta. Tips menjawab soal writing ini akan membantu tulisanmu lebih fokus dan efektif.

9. Alokasikan Waktu dengan Bijak

Luangkan 1-2 menit untuk merencanakan ide tulisan agar lebih terstruktur. Kali ini adalah membagi waktu dengan baik, misalnya Task 1 selama 20 menit dan Task 2 selama 40 menit.

10. Pilih Gaya Tulisanmu Sendiri

Meskipun harus menggunakan bahasa formal dalam Writing, kamu bisa memiliki gaya unik yang konsisten. Tips menjawab soal writing kali ini adalah menggunakan bahasa profesional di Task 1 dan opini yang percaya diri di Task 2.

11. Jangan Menghafal Jawaban

Menghafal struktur kalimat yang tidak natural dapat menurunkan skor Lexical Resource. Tipsnya adalah menulis dengan bahasa yang natural dan sesuai konteks soal.

12. Jangan Terlalu Banyak Menyela

Pastikan kalimat dalam artikel penuh informasi dan ringkas, menjaga ritme membaca dan menghindari jeda yang berlebihan. Tips menjawab soal writing ini akan membuat tulisan lebih koheren.

13. Baca dan Periksa Tulisanmu

Membaca ulang tulisan akan membantu menghindari kesalahan seperti ejaan, tata bahasa, dan tanda baca. Ini merupakan tips terakhir yang sangat penting untuk memastikan tulisanmu rapi dan mudah dipahami.

Persiapkan Diri dengan untuk IELTS

Sudah siap menghadapi tes IELTS Writing? Kamu bisa meningkatkan kemampuan menulis dan meraih skor yang lebih tinggi. Jangan biarkan kesalahan kecil menghambat impianmu! Di Titik Nol English, kami menyediakan kursus persiapan IELTS dengan metode yang terstruktur, mentor berpengalaman, dan latihan soal yang lengkap. Dapatkan strategi terbaik untuk menjawab soal Writing dengan efektif dan percaya diri! Daftar sekarang dan wujudkan impianmu mencapai skor IELTS tinggi!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×