Cut Off Artinya? Simak Cara Penggunaanya, dan Contoh Kalimatnya

Kenali Istilah Cut Off

Cut off artinya? ini sering banget muncul di kehidupan sehari-hari, apa sih artinya? Kok bisa hampir di semua percakapan bisa TNers selipkan kata ini. Umumnya istilah ini dipakai untuk menghentikan sesuatu, kayak “cut off” mantan yang suka hilang itu! Tapi jangan salah, fungsinya bukan cuma itu aja loh! Yuk, pelajari kata cut off ini, jangan sampai salah menggunakannya.

Cut Off artinya?

Istilah cut off umumnya atau bahasa gaulnya digunakan untuk memutus hubungan atau komunikasi dengan seseorang yang tidak diinginkan. Sementara itu, kalau diartikan satu-persatu malah berarti “cut” memotong, dan “off” adalah mati? Jadi aneh ya, memang beberapa istilah bahasa inggris TNers perlu membuka kamus terlebih dahulu untuk memahaminya. Nah, menurut Cambridge Dictionary memiliki arti menghentikan sesuatu tapi, ini jika cut off sebagai kata benda (noun). Sedangkan, itilah ini memiliki banyak fungsi. Tenang, artikel ini akan menjelaskan mengenai fungsi-fungsinya, dan contoh penggunaanya.

Fungsi Istilah “Cut Off”

Menurut merriam-webster istilah cut off dibagi menjadi 2 yaitu:

1. Sebagai Verb

  • Mengakhiri secara tiba-tiba (to bring to an untimely end): Misalnya, saat kamu sedang nonton film seru, the broadcast “cuts off” before the ending. Bikin kesel, kan?
  • Menghentikan aliran (to stop the passage of): Saat terjadi pemadaman listrik, the electricity supply to your house is “cut off”. Jadi, nggak bisa ngecas HP deh!
  • Menghentikan atau memutuskan sesuatu (discontinue, terminate): Kalau kamu berlangganan sesuatu yang nggak kamu butuhkan lagi, it’s better to “cut it off” to save money!
  • Memisahkan atau mengisolasi (separate, isolate): Kalau kamu merasa ada pertemanan yang nggak sehat, you might want to “cut off” that person for your mental well-being.
  • Mencabut hak waris (disinherit): Dalam beberapa kasus, a person can be “cut off” from an inheritance karena keputusan keluarga.
  • Menghentikan operasi suatu perangkat (to stop the operation of): Misalnya, “cutting off” a device’s operation when it’s time for bed.
  • Menginterupsi komunikasi (to stop or interrupt while in communication): Ketika kamu lagi asyik ngobrol di telepon dan jaringan tiba-tiba terputus, itu namanya being “cut off” from communication.

2. Sebagai Kata Benda (Noun)

  • Tindakan memotong atau menghentikan sesuatu: Contohnya, someone might initiate a “cut off” in a toxic friendship to live more peacefully.
  • Penghentian atau batas akhir suatu hal: Misalnya, A company might have to impose a “cut off” on production due to an economic crisis. (artinya, sebuah perusahaan yang harus “cut off” produksi karena krisis ekonomi.)

Penggunaan Kata “Cut Off” dalam Kehidupan Sehari-hari

1. Dalam Pekerjaan

Dalam dunia kerja yang penuh tantangan, “cut off” sering digunakan untuk menghentikan sesuatu yang nggak efektif. Contohnya:

  • Suatu proyek yang nggak membuahkan hasil bisa mengalami “cut off” supaya dana dan tenaga bisa dialihkan ke hal yang lebih menguntungkan.
  • Perusahaan bisa “cut off” kerja sama dengan klien yang nggak sesuai ekspektasi demi menjaga kualitas layanan.

Baca juga: Interview Kerja Bahasa Inggris

2. Dalam Pertemanan atau Hubungan

Dalam konteks sosial, “cut off” artinya memutuskan hubungan dengan seseorang yang membawa pengaruh buruk. Contohnya:

  • Kalau kamu punya teman yang suka ngejatuhin dan bikin kamu nggak nyaman, mungkin saatnya “cut off” pertemanan itu.
  • Kadang, dalam hubungan percintaan yang toksik, “cut off” adalah langkah terbaik supaya kamu bisa move on dan bahagia.

Baca juga: Ucapan Selain Happy Birthday – Unik, Kreatif, dan Aesthetic

5 Contoh Kalimat “Cut Off”

  1. The power was cut off due to the storm. (Listrik diputuskan karena badai.)
    Sebagai verb cut off” artinya memutuskan aliran listrik.
  2. She cut off the conversation when she realized she was late. (Dia menghentikan percakapan ketika dia sadar sudah terlambat.)
    Berarti menghentikan percakapan.
  3. The highway was cut off by a landslide. (Jalan raya terputus akibat longsoran tanah.) Sebagai verb berarti terhalang atau terputus oleh sesuatu.
  4. The company decided to cut off its relations with the supplier. (Perusahaan memutuskan hubungan dengan pemasok.)
    Berarti memutuskan hubungan bisnis.
  5. He was cut off during his speech by a loud noise. (Dia terputus saat berpidato oleh suara keras.)
    Sebagai verb berarti terhenti atau terputus tiba-tiba oleh gangguan.

Cut off” bukan cuma soal memotong atau menghentikan sesuatu, tapi juga bisa jadi langkah bijak buat menjaga kesehatan mental, keuangan, dan hubungan sosialmu. Dengan memahami istilah ini dalam berbagai bahasa dan konteks, kamu bisa lebih pintar menggunakannya di kehidupan sehari-hari. So, kalau ada yang bikin hidup kamu ribet dan negatif, mungkin sudah waktunya “cut off“!

Ingin melanjutkan studi ke luar negeri?

Kursus Bahasa Inggris Dasar Titik Nol ini dirancang khusus untuk mahasiswa S1 dan S2 yang ingin meningkatkan kemampuan bahasa mereka. Dari percakapan sehari-hari hingga tata bahasa yang kompleks. Jangan tunda lagi! Daftar sekarang untuk Kursus Bahasa Inggris dan ambil langkah pertama menuju studi luar negeri yang Anda impikan!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×