Teks Eksplanasi dalam Bahasa Inggris, Ciri, Struktur, dan Contohnya
jogja.titiknolenglish.com (Teks Eksplanasi dalam Bahasa Inggris, Ciri, Struktur, dan Contohnya) – Sedang semangat-semangatnya belajar bahasa Inggris? Ketika belajar bahasa Inggris pasti kita akan menjumpai salah satu materi text. Dalam bahasa Inggris memiliki cukup banyak jenis text, salah satunya adalah explanation text dalam bahasa Inggris, teks ini dibuat untuk menjelaskan bagai suatu benda dapat bekerja, objek yang dijelaskan bisa apa saja, entah itu benda di sekitar kita, kejadian alam dan lain sebagainya. Nah agar kamu makin paham yuk kita bedah tuntas explanation text dalam bahasa Inggris mulai dari pengertian, ciri-ciri, struktur hingga contohnya. Mau tahu selengkapnya? Yuk simak hingga akhir!
Apa itu Teks Eksplanasi dalam Bahasa Inggris?
Teks eksplanasi dalam Bahasa Inggris disebut “explanation text” adalah jenis teks yang bertujuan untuk menjelaskan suatu fenomena, konsep, atau proses kepada pembaca dengan cara yang informatif dan mendidik. Tujuannya adalah memberikan pemahaman yang lebih baik tentang suatu topik atau subjek tertentu. Pada explanation text akan dijelaskan bagaimana sesuatu dapat bekerja atau mengapa suatu hal dapat terjadi. Maka dari itu pada penulisan explanation text akan sangat detail.
Ciri-ciri Teks Eksplanasi dalam Bahasa Inggris
Ciri-ciri utama dari teks eksplanasi dalam Bahasa Inggris meliputi:
Tujuan Edukasi
Tujuan utama dari teks ini adalah untuk memberikan pemahaman yang lebih baik tentang topik tertentu dan memberikan informasi kepada pembaca. Oleh karena itu, teks ini sering ditemukan dalam buku teks, artikel ilmiah, panduan, dan lain sebagainya.
Penjelasan yang Rinci
Teks ini memberikan penjelasan yang jelas dan terperinci tentang topik yang dibahas, seringkali dengan menggunakan bahasa yang mudah dipahami oleh pembaca. Maka dari itu dalam penulisan explanation text dikenal yang namanya main function dan social function digunakan untuk menjawab pertanyaan yang sering muncul.
Urutan Logis
Penjelasan disusun secara teratur dan logis, seringkali mengikuti urutan waktu atau urutan penyebab-akibat, untuk membantu pembaca memahami bagaimana suatu fenomena atau proses terjadi. Pada urutan pertama explanation text bahasa Inggris akan mengenalkan subjek yang akan dibahas, pada paragraf-paragraf selanjutnya berisi penjelasan lebih lanjut paragraf pertama.
Fakta dan Data
Explanation text seringkali didukung oleh fakta, data, dan ilustrasi untuk memperkuat penjelasan. Fakta dan data yang dimasukkan pada teks ini bisa beragam jenisnya, mulai dari diagram, tabel, visual dan lain sebagainya. Contoh topik yang umumnya dijelaskan dalam teks tersebut dalam Bahasa Inggris meliputi proses fotosintesis, siklus air, penggunaan energi matahari, hukum fisika, dan banyak topik ilmiah atau teknis lainnya.
Generic Structure of Explanation Text (Struktur Umum Teks Eksplanasi)
Struktur umum dari explanation text dalam bahasa Inggris biasanya terdiri dari beberapa bagian yang tersusun secara teratur untuk memberikan penjelasan yang jelas tentang suatu topik. Di bawah ini adalah penjelasan mengenai struktur umum explanation text dalam bahasa Inggris beserta terjemahannya dalam bahasa Indonesia:
General Statement (Pernyataan Umum)
Bagian ini a mencakup pernyataan umum tentang topik yang akan dijelaskan. Tujuannya adalah untuk memberikan gambaran singkat tentang topik tersebut.
Sequenced Explanation (Penjelasan Berurutan)
Bagian ini menjelaskan topik atau fenomena secara berurutan atau kronologis. Ini berfungsi untuk memberikan penjelasan yang terstruktur tentang bagaimana atau mengapa suatu hal terjadi.
Reasons or Supporting Details (Alasan atau Rincian Pendukung)
Bagian ini berisi alasan atau rincian pendukung yang menjelaskan mengapa suatu fenomena atau proses terjadi. Ini mencakup fakta, data, atau informasi yang mendukung penjelasan tersebut.
Concluding Statement (Pernyataan Penutup)
Bagian ini merupakan penutup dari explanation text dan berisi ringkasan singkat dari penjelasan yang diberikan sebelumnya. Tujuannya adalah untuk memberikan kesimpulan tentang topik yang dijelaskan.
Jenis-jenis Teks Eksplanasi Bahasa Inggris
Explanation text dapat mencakup berbagai jenis topik, fenomena, atau konsep yang dijelaskan. Berikut adalah beberapa jenis umum dari explanation text dalam bahasa Inggris:
Scientific Explanation
Teks ini menjelaskan fenomena alam, proses ilmiah, atau konsep-konsep ilmiah seperti fotosintesis, evolusi, hukum fisika, atau sifat-sifat kimia suatu zat. Teks jenis ini seringkali dimuat pada buku-buku pelajaran jurusan IPA ataupun sains.
Technological Explanation
Jenis teks ini menjelaskan bagaimana teknologi atau perangkat tertentu berfungsi. Contohnya adalah penjelasan tentang cara kerja komputer, smartphone, mesin mobil, atau perangkat elektronik lainnya.
Social and Cultural Explanation
Social and Cultureal Explanation text ini digunakan untuk menjelaskan tradisi, budaya, atau tata nilai sosial dalam masyarakat tertentu. Ini dapat mencakup topik seperti perayaan hari raya, upacara adat, atau nilai-nilai budaya.
Historical Explanation
Dalam historical teks, teks ini digunakan untuk menjelaskan peristiwa sejarah, tokoh-tokoh bersejarah, atau fenomena bersejarah tertentu. Misalnya, penjelasan tentang Penyebab Perang Dunia I atau Kehidupan Abraham Lincoln.
Technical Explanation
Teks ini menjelaskan bagaimana suatu mesin atau perangkat teknis bekerja, seperti mesin pesawat terbang, mesin pengeboran minyak, atau apapun yang berkaitan dengan mesin, mulai dari cara kerja, cara pengoperasian dan lain sebagainya.
Medical Explanation
Jenis teks ini digunakan untuk menjelaskan kondisi medis, penyakit, atau prosedur medis. Contohnya adalah penjelasan tentang penyebab dan pengobatan diabetes atau proses pembedahan tertentu.
Environmental Explanation
Tipe teks ini menjelaskan fenomena lingkungan, perubahan iklim, atau isu-isu lingkungan seperti efek rumah kaca, erosi tanah, atau pelestarian hutan. Pada teks tipe ini biasanya muncul dalam artikel ataupun buku pelajaran.
Financial Explanation
Eksplanasi jenis ini digunakan untuk menjelaskan konsep keuangan, seperti bagaimana pasar saham beroperasi, cara mengelola keuangan pribadi, atau prinsip-prinsip dasar ekonomi. Tipe ini sangat sering muncul pada artikel-artikel.
How-to Explanation
Teks ini memberikan petunjuk tentang cara melakukan sesuatu. Ini dapat mencakup petunjuk cara memasak suatu hidangan, cara merakit perabotan, atau cara mengoperasikan perangkat.
Social Science Explanation
Jenis teks ini digunakan untuk menjelaskan konsep dan teori dalam ilmu sosial seperti psikologi, sosiologi, atau ekonomi. Teks ini biasa muncul dalam buku-buku materi sekolah ataupun kuliah.
Animal or Plant Explanation
Teks ini menjelaskan berbagai aspek terkait hewan atau tumbuhan, termasuk karakteristik, siklus hidup, dan peran ekologis. Pada tipe ini sangat penting karena semakin kesini ada cukup banyak tumbuhan dan hewan yang punah. Teks ini berguna untuk mengetahui tanpa perlu melihat sendiri.
Computer and Information Technology Explanation
Pada teks jenis ini menjelaskan konsep dan teknologi yang berkaitan dengan komputer, jaringan, perangkat lunak, gadget hingga perkembangan-perkembangan teknologi terbaru.
Tourism and Travel Destination Explanation
Untuk jenis teks ini digunakan untuk menjelaskan tempat wisata, atraksi, dan tujuan wisata beserta informasi praktis untuk calon wisatawan, agar mengetahui informasi terkait tempat wisata.
Contoh Teks Eksplanasi
How LED Lights Work
LED lights, or Light Emitting Diodes, have become increasingly popular lighting technology in recent years.
LED lights operate based on the principle of electroluminescence. When electricity flows through a semiconductor material inside an LED, electrons within it get activated. When these electrons return to a lower energy level, they emit photons of light, resulting in visible light.
The main advantage of LED lights is their high efficiency. They produce light with very little heat, making them more energy-efficient compared to conventional incandescent bulbs. Additionally, LED lights have a long lifespan, reducing the need for frequent replacements.
Understanding how LED lights work allows us to appreciate why this technology has become a popular choice for lighting in various applications, from household lighting to traffic lights. LED lights are a perfect example of how advanced technology can transform the way we use energy and illumination.
Cara Kerja Lampu LED
Lampu LED, atau Light Emitting Diode, adalah teknologi pencahayaan yang semakin populer dalam beberapa tahun terakhir.
Lampu LED bekerja berdasarkan prinsip elektroluminesensi. Saat listrik mengalir melalui material semikonduktor di dalam lampu LED, elektron-elektron di dalamnya diaktivasi. Ketika elektron ini kembali ke tingkat energi yang lebih rendah, mereka melepaskan foton cahaya. Hasilnya adalah cahaya yang tampak oleh mata manusia.
Keuntungan utama dari lampu LED adalah efisiensinya yang tinggi. Mereka menghasilkan cahaya dengan sangat sedikit panas, sehingga lebih efisien dalam penggunaan energi dibandingkan dengan lampu pijar konvensional. Selain itu, lampu LED juga memiliki umur pakai yang panjang, sehingga Anda tidak perlu sering menggantinya.
Dengan pemahaman tentang cara kerja lampu LED, kita dapat menghargai mengapa teknologi ini telah menjadi pilihan yang populer untuk pencahayaan dalam berbagai aplikasi, mulai dari lampu rumah tangga hingga lampu lalu lintas. Lampu LED adalah contoh sempurna dari bagaimana teknologi canggih dapat mengubah cara kita menggunakan energi dan pencahayaan.
Horeee.. kita baru saja belajar satu materi penting dalam bahasa Inggris yaitu teks eksplanasi bahasa Inggris. Dengan memahami materi ini akan mempermudah kamu dalam memahami poin-poin penting reading. Mau belajar bahasa Inggris lebih lanjut agar bisa cas-cis-cus berbahasa Inggris? Yuk gabung di jogja.titiknolenglish.com kamu akan belajar bahasa Inggris bersama tutor terbaik dan profesional, kamu akan dibimbing hingga ke level advance english dengan mudah. Masih bingung harus ambil program apa? Yuk konsultasi dengan tim ahli kami, klik tombol di bawah ini!