fbpx

Hortatory Exposition Text: Pengertian Lengkap dan Contohnya

Hortatory Exposition Text

jogja.titiknolenglish.com (Hortatory Exposition Text: Pengertian Lengkap dan Contohnya) – ingin membuat tulisan dalam bahasa Inggris yang bisa mengerakkan atau mempengaruhi orang lain? Apabila jawabanmu iya, maka kamu harus mengenal dengan baik jenis text satu ini, yaitu Hortatory Exposition Text. Pada kesempatan kali ini Minol mau ajak kalian semua untuk belajar mengenai hortatory exposition secara menyeluruh mulai dari pengertian, fungsi, struktur text dan juga contohnya. Tanpa berbasa-basi yuk kita simak penjelasannya hingga akhir.

Pengertian Hortatory Exposition Text

Hortatory Exposition Text merupakan jenis teks dalam bahasa Inggris yang digunakan untuk membuat yakin seseorang atau mengajak para pembaca sekalian memahami, tergugah dan mau melakukan sesuatu. Jadi secara umum hortatory exposition dapat diartikan sebagai sebuah teks yang bertujuan untuk mempengaruhi pemahaman, cara berpikir, sikap dan tindakan orang lai melalui sebuah tulisan yang memiliki argumentasi yang kuat dan dapat diterima. Bentuk dari hortatory exposition bisa sangat beragam mulai dari, teks pidato akademis, editorial, artikel, jurnal ilmiah, dan iklan. Namun, dalam membuat hortatory exposition text harus disertai argumentasi yang logis. Dan lain sebagainya.

Fungsi Hortatory Exposition Text

Fungsi dari hortatory exposition text digunakan untuk meyakinkan seseorang mengenai suatu pandangan, paham dan tindakan tertentu, dengan menunjukkan fakta-fakta, data dan informasi relevan yang akan membuat pembaca atau pendengarnya percaya. Lebih lanjut teks ini juga dimaksudkan agar pembaca melakukan tindakan tertentu, entah berupa dukungan, rekomendasi, ajakan atau gerakan-gerakan tertentu melalui argumentasi dan persuasi dari teks ini. Akan tetapi secara teknis dalam hortatory exposition tidak memiliki dalil yang memuat unsur-unsur paksaan, jadi para pembacalah yang tergerak hati dan pikirannya karena telah membaca teks tersebut. Pembacalah yang menilai sendiri apakah sudut pandang argumentasi yang disampaikan dalam teks tersebut dapat dipertanggung jawabkan, dipercaya dan berdampak pada perubahan yang positif.

Struktur Hortatory Exposition Text

Untuk struktur atau rumus dalam menyusun teks ini biasanya menggunakan 3 kerangka utama, yaitu pendahuluan (introduction/thesis), argumen (arguments), dan penutup (recommendation). Lebih detailnya sebagai berikut:

Pendahuluan (introduction/thesis)

Struktur pertamanya adalah pendahuluan atau perkenalan. Pada sesi ini memuat topik atau permasalahan inti yang ingin disampaikan. Paragraf ini pulalah yang menentukan apakah pembaca atau pendengar mau menyimak hingga akhir atau tidak, maka dari itu di paragraf ini kita harus membuatnya semenarik mungkin. Bagian ini juga akan memuat informasi latar belakang tentang topik dan menyatakan mengapa topik tersebut perlu dibahas.

Pada pendahuluan ini pulalah, penulis harus menjelaskan pernyataan atau pendapat. Di mana posisi atau keberpihakan penulis terhadap permasalahan yang ingin dibahas. Pendapat tersebutlah yang menjadi highlight utama dalam menyusun argumentasi yang akan dibahas lebih lanjut.

Arguments

Rumus atau struktur selanjutnya pada hortatory text adalah bagian pendapat. Pada sesi arguments akan memuat mengapa tindakan tertentu harus ditempuh. Pada sesi ini juga akan merangkul beberapa gagasan-gagasan kuat yang mengakibatkan pembaca percaya mengapa hal tersebut benar dan harus diikuti, karena memiliki muatan positif dan bermanfaat untuk seluruh orang. Pada sesi ini pulalah fakta, data, logika berpikir, dan reason disampiakan. Secara teknis tiap argumen akan disampaikan dalam beberapa paragraf dan akan diperkuat dengan fakta, data DLL.

Recommendation

Struktur terakhir dari hortatory text adalah di bagian recommendation atau rekomendasi. Rekomendasi di sini berbentuk ajakan kepada pembaca untuk menyetujui, mengubah sikap hingga mengambil tindakan sesuai dengan pernyataan pendapat rekomendasi solusi yang disampaikan dalam teks.

Kaidah Kebahasaan Hortatory Exposition Text

Agar lebih mudah dalam menyusuk teks hortatory kamu harus mengetahui aturan mengenai kaidah kebahasaannya yang terdiri dari berbagai komponen, antara lain:

  1. Menggunakan sudut pandang orang pertama, yaitu penulis.
  2. Menggunakan abstract noun (culture, courage, hope, policy, advantage, dll).
  3. Menggunakan action verb (aks, tell, argue, implement, dll).
  4. Menggunakan thinking verb (reflect, consider, evaluate, analyze, dll).
  5. Menggunakan modal adverb (surely, certainly, definitely, clearly, dll).
  6. Menggunakan temporal connectives (firstly, secondly, thirdly, dll).
  7. Menggunakan evaluative words (effective, efficient, trustworthy, valuable, dll).
  8. Menggunakan simple present tense.
  9. Menggunakan passive voice.

Contoh Hortatory Exposition Text

Title: The Importance of Proper Waste Disposal

Introduction/Thesis: Proper waste disposal is a crucial practice that significantly impacts the environment, public health, and the overall well-being of our communities. The mismanagement of waste not only leads to environmental degradation but also poses severe health risks to humans and wildlife. Hence, it is imperative to highlight the significance of responsible waste disposal to preserve our planet and safeguard the health of current and future generations.

Arguments:

  1. Environmental Impact: Improper disposal of waste, especially non-biodegradable materials such as plastics, contributes to pollution in land, water, and air. Plastic waste, for instance, takes hundreds of years to decompose, releasing harmful chemicals into the soil and water bodies, endangering marine life and disrupting ecosystems. Adopting proper waste disposal methods like recycling, composting, and reducing single-use plastics can significantly mitigate these adverse effects and conserve our environment.
  2. Public Health Concerns: Improperly managed waste attracts disease-carrying pests, leading to the spread of infections and posing serious health risks to communities. Open dumping and burning of waste generate toxic fumes and pollutants that can cause respiratory issues, skin diseases, and various other health problems. By disposing of waste properly through designated methods like landfilling or incineration in controlled environments, we can prevent the spread of diseases and protect public health.
  3. Preservation of Resources: Effective waste management involves recycling and reusing materials, thereby reducing the need for raw resources. Recycling not only conserves energy but also minimizes the exploitation of natural resources, contributing to the sustainability of our planet. Encouraging practices such as upcycling and supporting eco-friendly products made from recycled materials can significantly reduce the strain on our natural resources.

Recommendation: In conclusion, it is evident that responsible waste disposal practices are fundamental for a sustainable future. Governments, communities, and individuals must collaborate to implement proper waste management strategies. Education and awareness campaigns should emphasize the importance of reducing, reusing, and recycling. Additionally, strict enforcement of waste disposal regulations and the development of efficient recycling facilities are crucial steps toward mitigating the adverse impacts of improper waste disposal. Together, by adopting these measures, we can preserve our environment, safeguard public health, and ensure a healthier planet for generations to come.

Artinya:

Judul: Pentingnya Pembuangan Sampah yang Tepat

Pendahuluan/Tesis: Pembuangan sampah yang tepat adalah praktik penting yang sangat memengaruhi lingkungan, kesehatan masyarakat, dan kesejahteraan umum komunitas kita. Pengelolaan sampah yang kurang baik tidak hanya menyebabkan degradasi lingkungan tetapi juga mengancam kesehatan manusia dan satwa liar. Oleh karena itu, sangat penting untuk menyoroti signifikansi pembuangan sampah yang bertanggung jawab untuk menjaga planet kita dan melindungi kesehatan generasi saat ini maupun yang akan datang.

Argumen:

  1. Dampak Lingkungan: Pembuangan sampah yang tidak tepat, terutama bahan-bahan non-biodegradable seperti plastik, berkontribusi pada polusi di darat, air, dan udara. Sampah plastik, misalnya, membutuhkan ratusan tahun untuk terurai, melepaskan zat-zat berbahaya ke dalam tanah dan perairan, membahayakan kehidupan laut, dan mengganggu ekosistem. Mengadopsi metode pembuangan sampah yang tepat seperti daur ulang, kompos, dan mengurangi penggunaan plastik sekali pakai dapat secara signifikan mengurangi efek buruk ini dan melestarikan lingkungan kita.
  2. Keprihatinan Kesehatan Publik: Pengelolaan sampah yang kurang baik menarik hama pembawa penyakit, menyebabkan penyebaran infeksi, dan mengancam kesehatan masyarakat. Pembuangan sampah terbuka dan pembakaran sampah menghasilkan asap beracun dan polutan yang dapat menyebabkan masalah pernapasan, penyakit kulit, dan berbagai masalah kesehatan lainnya. Dengan membuang sampah secara tepat melalui metode yang ditentukan seperti landfill atau insinerasi dalam lingkungan yang terkontrol, kita dapat mencegah penyebaran penyakit dan melindungi kesehatan masyarakat.
  3. Pemeliharaan Sumber Daya: Pengelolaan sampah yang efektif melibatkan daur ulang dan penggunaan ulang bahan, sehingga mengurangi kebutuhan akan sumber daya alam. Daur ulang tidak hanya menghemat energi tetapi juga meminimalkan eksploitasi sumber daya alam, berkontribusi pada keberlanjutan planet kita. Mendorong praktik seperti upcycling dan mendukung produk ramah lingkungan yang terbuat dari bahan daur ulang dapat secara signifikan mengurangi tekanan pada sumber daya alam kita.

Rekomendasi: Sebagai kesimpulan, jelas bahwa praktik pembuangan sampah yang bertanggung jawab adalah fundamental untuk masa depan yang berkelanjutan. Pemerintah, komunitas, dan individu harus bekerja sama untuk menerapkan strategi pengelolaan sampah yang tepat. Kampanye pendidikan dan kesadaran harus menekankan pentingnya mengurangi, menggunakan kembali, dan mendaur ulang. Selain itu, penegakan ketat terhadap regulasi pembuangan sampah dan pengembangan fasilitas daur ulang yang efisien adalah langkah penting menuju mitigasi dampak negatif dari pembuangan sampah yang tidak tepat. Bersama-sama, dengan mengadopsi langkah-langkah ini, kita dapat melestarikan lingkungan kita, melindungi kesehatan masyarakat, dan menjamin planet yang lebih sehat bagi generasi yang akan datang.

Bagaimana mudah bukan membuat teks ini, apabila kamu bisa membuat teks ini kamu akan menjadi sorang penulis yang andal. Nah agar kemampuan bahasa Inggris yang kamu miliki, semakin baik yuk gabung di jogja.titiknolenglish.com belajar bahasa Inggris saat ini tidak harus ke Kampung Inggris Pare, untuk kamu yang berdomisili di Yogyakarta dan sekitarnya kamu bisa merasakan belajar bahasa Inggris dengan metode ala Kampung Inggris Pare tanpa perlu jauh-jauh ke Jawa Timur. Menarik sekali bukan! Info lebih lanjut klik tombol di bawah ini!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×