fbpx

Announcement Text: Jenis, Ciri-ciri, Struktur dan Contoh

announcement text

Jogja.titiknolenglish.com (announcement text) – Pasti sudah tidak asing kan dengan kata “announcement”? Apalagi kalau sering bepergian naik kereta api, pasti tidak asing dengan announcement ketika kereta akan transit atau tiba di statiun. Announcement seperti itu disebut sebagai announcement secara lisan. Ada pula announcement secara tertulis yang biasa ada di papan pengumuman sekolah atau kampus.

Mari kita bahas lebih detail mengenai announcement text.

Pengertian Announcement Text

Jadi, apa sih announcement itu? Yap! announcement dalam Bahasa Indonesia artinya adalah pengumuman yang didefinisikan sebagai pernyataan yang berisi penyampaian informasi tentang peristiwa atau acara yang akan terjadi kepada masyarakat. Adanya announcement text digunakan untuk menyampaikan informasi penting yang harus diketahui oleh orang banyak.

Teks pengumuman ini sering dijumpai di majalah dinding sekolah atau kampus yang menyampaikan pengumuman secara tertulis. Biasanya menyampaikan mengenai event sekolah, lomba, atau yang lainnya. Pernyataan tertulis yang berisikan pengumuman yang bersifat publik atau ditujukan kepada banyak orang. Sebagai teks pengumuman, isi dari teks tersebut selalu berisi tentang fakta, kejadian, peristiwa, atau acara penting yang ditujukan kepada masyarakat luas.

Jenis-jenis Announcement Text

  1. Job Announcement
  2. Promotion Announcement
  3. Public Service Announcement
  4. Graduation Announcement
  5. Wedding Announcement
  6. School Event Announcement
  7. Company Announcement

Dan masih banyak lagi jenis-jenis teks pengumuman yang bergantung pada kondisi atau peristiwa yang akan terjadi. Setelah mengetaui jenis-jenis dan pengertian teks pengumuman, sudah seharusnya mengetahui ciri-ciri dan strukturnya sebelum mencoba untuk menulis announcement text.

Ciri-ciri Announcement Text

  1. Informasi terkini: teks pengumuman akan selalu berisi tentang informasi terkini yang relevan dengan peristiwa yang sedang terjadi.
  2. Penggunaan bahasa yang tegas dan jelas: announcement text berisi kalimat yang to the point dan mudah dipahami. Tegas dan jelas mengenai acara yang akan terjadi, seperti hari/tanggal, waktu, tempat, dresscode yang disampaikan di dalamnya.
  3. Menggunakan kata kerja imperatif: sebagai teks pengumuman, teks ini juga berisi kata-kata ajakan seperti “hadiri, datanglah, saksikan” yang disampaikan dengan tegas.
  4. Identitas pengirim: biasanya di dalam teks terdapat identitas pengirim, entah perorangan atau Lembaga.
  5. Selalu ada kata “announcement” atau “pengumuman” di bagian atas dengan font yang lebih besar agar pembaca dapat dengan mudah mengetahui isi teks pengumuman tersebut.
  6. Struktur yang singkat: teks pengumuman umumnya memiliki struktur yang singkat dan padat. Bagian-bagiannya berisi poin-poin yang singkat dan to the point.
  7. Menggunakan Simple Present Tense: Menggunakan kata kerja sekarang karena isi pengumuman ditujukan untuk menyampaikan informasi tentang peristiwa atau event yang akan datang.
  8. Menggunakan declarative sentence: karena teks pengumuman berisi penyampaian fakta atau menjelaskan suatu kejadian, maka penggunaan declarative sentence sesuai dengan fungsi dari announcement text.
  9. Menggunakan akhiran kata (suffix)

Struktur Announcement Text

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, bahwa announcement text memiliki struktur yang singkat maka berikut ini kita bahas 3 struktur teks pengumuman

1. Pembuka teks

Struktur pertama dari announcement text yang berisi pembuka ini akan ditandai dengan judul, maksud, atau garis besar dari pengumuman yang akan disampaikan. Secara general, judul biasanya ditulis dengan kata ”ANNOUNCEMENT” atau “PENGUMUMAN” sebagai tanda agar pembaca paham maksud dari teks tersebut.

2. Isi teks

Isi dari teks pengumuman ini untuk menjawab pertanyaan pembaca mengenai kapan, di mana, jam berapa, dan yang lainnya. Maka isi dari teks pengumuman yaitu hari/tanggal, waktu, tempat, dresscode atau yang lainnya yang bertujuan untuk menyukseskan acara dari pengumuman tersebut.

3. Penutup

Terakhir berisi penutup. Pada bagian penutup, biasanya berisi tambahan informasi, contact person yang bisa dihubungi mengenai pengumuman tersebut, atau social media dan juga bisa diisi dengan nama pemberi informasi, entah perorangan, lembaga atau instansi.

Contoh Announcement Text

Attention all students,

We are excited to announce the upcoming school talent show! Showcase your amazing talents and skills on the stage and win fantastic prizes. The event will be held on Friday, August 5th, at 3 PM in the school auditorium.

If you wish to participate, please sign up at the school office by Wednesday, August 3rd. Acts can be solo performances or group performances. Each act should be no longer than 5 minutes.

We encourage everyone to attend and support your fellow students. Let’s make this talent show a memorable event for our school community. See you there!

Best regards, The Student Council

Dear valued customers,

We are pleased to announce the grand opening of our new branch in downtown city! To celebrate this special occasion, we are offering a 20% discount on all items for the first week of our opening.

Come and visit us at 123 Main Street on Saturday, August 10th, starting at 9 AM. Our store offers a wide range of products, from the latest fashion trends to household essentials.

Don’t miss this opportunity to get great deals on high-quality products. We look forward to welcoming you to our new store.

Thank you for your continuous support.

Sincerely, The Management

Call for Participants – Photography Contest

Dear photography enthusiasts,

We are thrilled to announce our annual Photography Contest, celebrating the beauty of nature and wildlife. Showcase your creativity and passion for photography by capturing mesmerizing moments in the natural world.

Theme: “Wonders of Nature: Capturing Life’s Beauty”

Competition Categories:

  1. Wildlife Portraits
  2. Landscapes and Seascapes
  3. Macro Photography

Date: Saturday, August 20th, 2023 Time: 9 AM – 5 PM Venue: [Name of the Nature Park], [Address]

Registration Details: To participate, please send your best photos from each category (maximum of 3 entries) to [Email Address] by Friday, August 12th. Images must be in JPEG format and not exceed 5 MB per photo. In the email, include your full name, contact number, and a brief description of each photograph.

Entry Fee: $10 per participant (non-refundable)

Prizes: 1st Place: $500 + Certificate 2nd Place: $300 + Certificate 3rd Place: $200 + Certificate

The award ceremony will take place on Sunday, August 28th, at 2 PM. Winners will be announced on our website and social media platforms.

Don’t miss this fantastic opportunity to showcase your talent and win exciting prizes. We look forward to seeing your stunning photographs!

For more information, please visit our website: [Website URL] or contact us at [Contact Number].

Best regards,

[Organizer’s Name] [Name of the Photography Club/Association]

Mudah kan peeps? Setelah mengetaui tentang apa itu announcement text, ciri, struktur dan contohnya, yuk coba buat announcement text sendiri ya peeps. Selain belajar tentang teks pengumuman dalam Bahasa Inggris, memperbanyak pengetahuan mengenai jenis-jenis teks dalam Bahasa Inggris juga bisa mengasah skill Bahasa Inggris-mu agar lebih meningkat lho. Perbanyak membaca artikel, menonton film tanpa subtitle, mendengarkan lagu dalam Bahasa Inggris juga bisa mengasah skill-mu.

Eitsss… tapi ada lho belajar Bahasa Inggris yang lebih mudah dan cepat mahir karena dibimbing langsung oleh tutor profesional. Tidak perlu jauh-jauh ke Kampung Inggris Pare, karena sekarang warga Jogja bisa belajar Bahasa Inggris di Jogja bersama Titik Nol English. Tengok informasinya di bawah ini yuk.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×